Bupati Tangerang Dianugerahi Penghargaan Satyalencana Wira Karya

JAKARTA-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar dengan bangga menerima penghargaan Satyalencana Wira Karya dari Presiden Republik Indonesia. Penghargaan prestisius ini diberikan langsung oleh Menteri Pertanian Republik Indonesia, Syahrul Yasin Limpo, dalam acara Pekan Nasional Tani Nelayan (Penas) XVI Tahun 2023 di Lapangan Lanud Sultan Syahrir, Padang, Sumatera Barat, pada Sabtu (10/06/23).

Penghargaan Satyalencana Wira Karya diberikan kepada Bupati Zaki sebagai bentuk pengakuan atas jasanya dalam bidang pertanian melalui program Tangerang Mandiri Tahan Pangan (MANTAP). Program ini bertujuan untuk mewujudkan pertanian yang berkelanjutan melalui gerakan tanam cepat panen dan pembangunan Pusat Kawasan Agropolitan (PUSKAGRO).

Baca Juga: Jelang Nataru, Bupati Tangerang Pantau Harga Kebutuhan Pokok

Kesuksesan Bupati Zaki dalam program-program tersebut tidak terlepas dari kerja keras dan kolaborasi para petani dan nelayan yang selalu mendukung Pemerintah Kabupaten Tangerang.

"Saya atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang mengucapkan terima kasih kepada seluruh petani dan nelayan yang ada di Kabupaten Tangerang yang terus bekerja tanpa henti dan selalu berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam menjaga dan meningkatkan produktivitas pangan di Kabupaten Tangerang, baik di lahan pertanian maupun di perairan laut, baik itu nelayan tangkap maupun nelayan tambak," ujar Bupati Zaki.

Bupati Zaki juga berharap penghargaan yang diterimanya dapat memotivasi semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyarakat secara keseluruhan untuk bekerja lebih keras di masa depan dan senantiasa memberikan yang terbaik bagi masyarakat, terutama bagi petani dan nelayan serta produk-produk hasil pertanian.

Baca Juga: Dalam Gelar Rakorwasda, Bupati Titip Pesan Begini

 

Cilegon dalam

"Sekali lagi, saya ingin mengucapkan terima kasih. Mari terus semangat bekerja demi kemajuan Kabupaten Tangerang di masa yang akan datang," tegasnya.

Baca Juga: Kabupaten Tangerang Peringati HKG PKK ke-50 2022

 

Asep Jatnika, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, juga menyampaikan pandangannya mengenai prestasi Bupati Zaki yang mendapatkan penghargaan Satyalencana dari Presiden RI. Penghargaan ini tercantum dalam Surat Keputusan Presiden Nomor: 29/TK/Tahun 2033 tanggal 31 Mei 2023 di Jakarta.fauzi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru