YES Jadi yang Pertama Bacalonkada Lamongan ke PDI-P

LAMONGAN (Realita) - Yuhronur Efendi secara resmi telah mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah (Bacalonkada) Lamongan di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) di Jalan Kusuma Bangsa Lamongan, Selasa (23/4/2024).

Sebagai seorang petahana, Yuhronur Efendi mengambil inisiatif menjadi orang pertama yang mengambil formulir dan mengajukan diri sebagai Calon Bupati (Cabup) lewat partai berlambang kepala banteng tersebut.

Baca Juga: Ratusan Warga Bakalanpule Siap Menangkan Paslon Abdul Ghofur dan Firosya Shalati di Pilkada Lamongan

Ditanya mengenai waktu pendaftaran cepat setelah pembukaan, Yuhronur Efendi mengatakan bahwa ia mengikuti dan menghormati proses internal PDI-P.

"Pilkada 2020 lalu saya sudah mendaftar tapi waktu itu tidak berjodoh. Semoga tahun ini berjodoh," harapnya didepan sejumlah awak media. Selasa (23/04/2024).

"Saya siap ikut kontestasi mendatang. Karena dibuka hari ini jadi saya inisiatif mendaftar hari ini," lanjut pria yang akrab disapa YES tersebut.

Baca Juga: Debat Perdana Pilkada Lamongan, Gaya Komunikasi Cerminkan Kepemimpinan

Lebih lanjut, Yuhronur menyampaikan kedatangannya mendaftar secara pribadi tidak bersama figur untuk calon wakil bupati. "Saya bertanya sejak kemarin, PDIP buka penjaringan kapan? dan hari ini saya mengambil formulir pendaftaran kemudian saya penuhi persyaratan untuk menjadi calon dari PDIP," katanya.

Cilegon dalam

Sementara itu Ketua DPC. PDIP Lamongan, Husen, menyambut baik langkah Yuhronur Efendi, yang juga diungkapkan hubungan yang baik diantaranya. " Pak Yes telah menyampaikan niatnya dan kami PDIP menyampaikan terima kasih," ungkap Husen.

Baca Juga: Tim YES - Dirham Ajak Pilkada Lamongan tanpa Membedakan Golongan

Perlu diketahui, DPC PDIP Lamongan secara resmi membuka pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Lamongan selama 2 pekan mulai tanggal 23 April hingga 7 Mei 2024.

Upaya itu sebagai bentuk persiapan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang dijadwalkan pada bulan November 2024. Def

Editor : Redaksi

Berita Terbaru