MAGELANG - Polisi sedang menyelidiki video viral dugaan pembacokan oleh sekelompok remaja di kawasan Cawang, Bulurejo, Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Korban dikabarkan mengalami 12 luka akibat pembacokan itu.
Dalam narasi video yang viral, disebutkan bahwa korban tergeletak di depan masjid Cawang, Magelang. Polisi membenarkan kejadian tersebut. Korban dalam kejadian itu berinisial D, berusia di bawah 17 tahun, warga Mertoyudan.
Baca Juga: 2 Perguruan Silat Surabaya Ricuh, 3 Orang Luka di Perut dan Kepala
"Kami sudah melakukan penyelidikan. Tim gabungan berisikan intel dan reserse dari Polresta dan Polsek Mertoyudan," kata Kasat Reskrim Polresta Magelang Kompol Rifeld Constantien Baba kepada wartawan di Polresta Magelang, dilansir detikJateng, Senin (27/5/2024).
Baca Juga: Satu Terduga Pelaku Tawuran Diamankan, Polisi Buru Keterlibatan Pelaku Lain
"Kami menemukan informasi diawali dari tantang-tantangan di medsos. Korban sementara dalam masa pemulihan karena (alami) kurang lebih 12 luka tusuk. Luka itu bukan di bagian vital," katanya.
Polisi sudah meminta keterangan kurang lebih empat saksi dalam kasus ini. Pihaknya memohon doa semoga terduga pelaku segera tertangkap.
Baca Juga: Tawuran Pas Lebaran, 1 Tewas Kena Panah di Bagian Dada
"(Korban) Sudah pulang, rawat jalan. (Luka) Paha, punggung, kaki, sama lengan," ujarnya.ga
Editor : Redaksi