BATU (Realita)- Kris Dayanti Anggota Komisi IX DPR RI di hari ke 2 mengadakan Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) kepada 600 warga Desa Pesanggrahan, Kecamatan Kota Batu. Sosialisasi ini disambut antusias warga yang hadir memadati Balai Desa Pesanggrahan Kota Batu, Jumat (7/6/2024)
Kris Dayanti (KD) mengatakan, ini. adalah salah satu tantangan baginya selaku anggota Komisi IX DPR RI untuk menjawab tantangan dari mitra baiknya Kementerian Kesehatan.
Baca Juga: Kris Dayanti Gandeng BKKBN Targetkan Percepatan Penanganan Stunting di Kota Batu
" Yaitu bagaimana cara kita membudayakan masyarakat melalui sosialisasi, informasi dan edukasi terkait Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang dimulai dari sendiri," ujar KD
Kris Dayanti (KD) menjelaskan, sudah 4,5 tahun menjelang purna tugas sebagai Anggota DPR RI dirinya sudah melakukan sosialisasi Germas dengan melibatkan puluhan ribu warga.
Baca Juga: Krisdayanti Sosialisasikan Manfaat Telemedisin kepada Ratusan Warga Bumiaji
" Kami tidak mungkin bisa bekerja sendirian kita harus bergerak bersama-bersama, dan hari ini adalah langkah awal diri kita untuk menjadikan kedepan lebih baik lagi. Bagi peserta yang hadir saya berharap informasi baik ini bisa ketok tular untuk disampaikan kehandai tolan, keluarga dan tetangga disekitar," harap Kris Dayanti
Sementara itu Kasim mewakili Kades Pesanggrahan menyampaikan, apresiasi dan terima kasih kepada Kris Dayanti serta dari Kementerian Kesehatan dan intansi terkat dengan digelarnya Sosialisasi Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas)
Baca Juga: Kris Dayanti Soroti Produk Kefarmasian di HUT Nasyiatul Aisyiyah ke-93
" Kami dari pemerintahan desa mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah hadir, dan kami juga memandang bapak ibu semuanya bisa menjadi komunikator di lingkungannya masing-masing," pungkasnya.(Ton)
Editor : Redaksi