Sari Diansyah Kurir 24 Kg Sabu dan Puluhan Ribu Ekstasi Divonis Penjara Seumur Hidup

SURABAYA (Realita)- Majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Surabaya menjatuhkan vonis penjara seumur hidup kepada Sari Diansyah, kurir narkotika asal Sumatera. Dian dinyatakan bersalah atas pengiriman narkotika jenis sabu seberat 24 kg dan 20 ribu butir pil ekstasi yang disamarkan dalam kemasan teh cina.

Dalam amar putusannya, majelis hakim yang diketuai Toniwidjaya Hansberd Hilly menyatakan bahwa terdakwa terbukti melanggar Pasal 114 ayat (2) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Baca Juga: Sidang Dugaan Penggelapan CV MMA, Saksi: Tidak Ada Uang Untuk Kepentingan Pribadi Terdakwa Herman

"Menjatuhkan hukuman penjara seumur hidup terhadap terdakwa Sari Diansyah alias Dian,” tegas hakim Toniwidjaya pada sidang di PN Surabaya pada hari Rabu (14/8/2024).

Dalam persidangan sebelumnya, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Darwis dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Surabaya menuntut hukuman mati bagi terdakwa.

Baca Juga: Thomas Michael Leon Lamury Hadjon Diadili Perkara Pencurian Atas Laporan Tantenya

Atas putusan tersebut, Ronni kuasa hukum terdakwa menyatakan bahwa kliennya akan mempertimbangkan untuk mengajukan upaya hukum banding. “Pikir-pikir yang mulia,” ucap Ronni kepada majelis hakim.

Cilegon dalam

Dalam surat dakwaan dijelaskan, perkara ini berawal dari penangkapan seorang tersangka narkotika bernama Ramly M Basalamah di parkiran Hotel Tunjungan Surabaya pada 5 Januari 2024. Dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mendapatkan informasi mengenai transaksi narkotika yang melibatkan Dian.

Baca Juga: Didakwa Penggelapan, Penasihat Hukum Herman Budiyono Menilai Dakwaan Jaksa Prematur

Kemudian anggota Satresnarkoba Polrestabes Surabaya melakukan penangkapan terhadap Dian di lobby Apartemen Tamansari Skylounge, Tangerang pada 7 Maret 2024. Saat dilakukan penangkapan dan penggeledahan, ditemukan 24 bungkus teh cina merk Guanyinwang yang berisi sabu seberat hampir 24 kg, serta lebih dari 20 ribu butir pil ekstasi.ys

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Hizbullah Gempur Israel

BEIRUT- Milisi Hizbullah di Lebanon melancarkan serangkaian serangan udara ke wilayah Israel dengan rentetan roket pada Minggu (17/11) tengah malam. Serangan …