Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru Terpilih Ikuti Gladi Kotor Jelang Pelantikan

KOTABARU (Realita) – Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru terpilih, H. Muhammad Rusli dan Syairi Mukhlis, turut serta dalam gladi kotor dan pengarahan bersama ratusan kepala daerah terpilih di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, pada Selasa (18/2).

Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan pelantikan kepala daerah hasil Pilkada 2024 yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis, 20 Februari 2025, di Istana Kepresidenan Jakarta.

Dalam kegiatan ini, kedua pemimpin Kotabaru tampak kompak mengenakan kaos putih dan celana training hitam. Mereka mengikuti pengarahan yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB dengan latihan peraturan baris-berbaris (PBB). Bersama dengan ratusan kepala daerah lainnya, mereka dibagi dalam 30 pleton dan ditempatkan pada pleton 12. Dalam pleton tersebut, mereka duduk sejajar dengan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu terpilih, Andi Rudi Latif dan H. Bahsanuddin.

Sebelum acara inti dimulai, para peserta mendapat arahan untuk melakukan pemanasan yang dipandu oleh instruktur. H. Muhammad Rusli dan Syairi Mukhlis tampak antusias dan bersemangat menjalankan instruksi dengan rapi.

Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bika Arya, turut hadir dalam acara ini untuk memberikan pengarahan kepada para kepala daerah terpilih. Gladi kotor ini menjadi rangkaian penting sebelum pelantikan yang akan dilakukan langsung oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.

Sebanyak 481 kepala daerah terpilih akan mengucapkan sumpah/janji jabatan dalam prosesi pelantikan, yang terdiri dari 33 gubernur dan wakil gubernur, 364 bupati dan wakil bupati, serta 84 wali kota dan wakil wali kota. Acara ini menjadi momentum penting bagi para pemimpin daerah yang baru untuk bersiap menjalankan tugas mereka dalam memajukan daerah masing-masing.hai

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Demonstrasi di Iran Tewaskan 5 Ribu Orang 

TEHERAN (Realita)- Sebanyak 5 ribu orang tewas dalam demonstrasi yang terjadi di Iran. Dari jumlah itu, ratusan di antaranya personel keamanan.  Pada Minggu, …

Dua Kereta Cepat Tabrakan, 21 Tewas 

MADRID (Realita) - Dua kereta cepat tabrakan di Spanyol selatan, Minggu (18/1/2026) malam waktu setempat. Sebanyak 21 orang tewas dalam kecelakaan kereta cepat …