Dua Balita yang Ditemukan Meninggal Pantai Sigandu, Diduga Sengaja Dicelakakan Sang Ibu

BATANG (Realita)- Misteri di balik tewasnya dua bocah perempuan di Pantai Sigandu, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, mulai sedikit terungkap.

Polisi mengungkap adanya dugaan bahwa ibu kandung kedua korban, Vivit Margiantiningsih
alias Pipit 31 Tahun, berniat melakukan bunuh diri massal bersama kedua anaknya.

Dugaan tersebut disampaikan oleh KepalavSatuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polres Batang, AKP Imam Muhtadi, setelah pihaknya
memeriksa Pipit yang sebelumnya ditemukanvdalam kondisi selamat namun linglung di sekitar area pantai.

"Iya, ada niat bunuh diri bersama kedua anaknya," ujar AKP Imam kepada wartawan di RSUD Kalisari, Rabu (30/7/2025) malam, usai
proses otopsi jenazah kedua bocah korban.

Kedua anak yang menjadi korban adalah HafizavLatifatuz Zahra 6 Tahun dan Hana Hasinah 3bTahun, warga Desa Kaliwareng, Kecamatan
Warungasem, Kabupaten Batang. Jenazah keduanya ditemukan mengapung di bibir Pantai
Sigandu pada Rabu pagi oleh warga sekitar yang sedang beraktivitas

Menurut keterangan yang berhasil dihimpun, peristiwa bermula pada Rabu subuh sekitar pukul 05.00 WIB. Pipit mengajak kedua anaknya
pergi dari rumah menuju Pantai Sigandu dengan menggunakan sepeda motor.

Anak bungsunya, Hana, digendong
menggunakan selendang, sementara Hafizavduduk di bagian depan jok motor. Sesampainya
di pantai, Pipit memarkirkan sepeda motornya di dekat area pasir dan langsung membawa kedua
anaknya masuk ke arah laut.

Hana tetap digendong, sementara Hafizavdibopong dengan tangan. Pipit kemudian berjalan perlahan ke tengah laut hingga mencapai titik di mana kakinya tak lagi menapak dasar pasir.

Setelah masuk cukup dalam, Pipit mengaku melepaskan selendang dan juga anak yang digendong serta dibopongnya.

Namun saat ombak datang dan menghantam tubuh mereka, Pipit justru tersadar bahwa kedua
anaknya telah terlepas. Pipit sendiri sempat terombang-ambing di laut sebelum akhirnya terdampar kembali ke bibir pantai dalam kondisi lemas.

Sebelumnya Pipit menunjukan sikap pendiam beberapa waktu terakhir.ah

 

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru