Warga Ngimbang Temukan Mayat Tergantung di Hutan Sumberejo Widang

TUBAN (Realita) - Warga Desa Sumberejo, Kecamatan Widang, digegerkan dengan penemuan sesok mayat tanpa indentitas tergantung di akar pohon lawasan hutan Sumberejo, Minggu (23/5/2021), pukul 09.00 WIB.

Mayat Mr X tersebut pertama kali ditemukan oleh Gunawan (35) warga Desa Ngimbang, Kecamatan Palang, saat sedang babat lahan yang akan dipakai persil.

Setelah mengetahui itu, ia melaporkan kejadian tersebut kepada Agus Supriono yang merupakan Mantri hutan di wilayah tersebut.

"Benar kejadian temuan mayat itu, kita mendapat laporan langsung menuju lokasi," kata Kapolsek Widang, AKP Totok Wijanarko dikonfirmasi.

Kapolsek menjelaskan, kondisi mayat sudah tidak utuh bahkan terlihat kerangkanya, diperkirakan sudah meninggal lebih dari 7 hari.

Petugas selanjutnya mengevakuasi mayat tersebut, untuk dibawa ke RSUD Dr R Koesma Tuban.

Saat di lokasi, polisi mengamankan satu buah kaos warna hitam bertuliskan Stay clean Stay active, satu buah celana kolor warna coklat dan akar pohon panjang 1 meter.

"Sudah dievakuasi, untuk alamat Mr X tidak diketahuiu. Kita juga periksa saksi dan olah TKP," pungkasnya.su

Editor : Redaksi

Berita Terbaru