Uya Kuya dan Eko Patrio Kompak Mundur dari DPR

JAKARTA (Realita) – Gelombang kemarahan publik yang meluas dalam beberapa hari terakhir berujung pada mundurnya dua figur publik yang kini menjadi wakil rakyat: Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio dan Surya Utama alias Uya Kuya.

Keduanya mengundurkan diri sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) mulai Minggu, 31 Agustus 2025.

Keputusan mundur ini diumumkan berdasarkan informasi resmi dari DPP PAN, dan disebut sebagai langkah meredam situasi nasional yang makin memanas usai sejumlah pernyataan politisi memicu amarah masyarakat.

Sebelum pengunduran diri ini, rumah pribadi milik Eko Patrio dan Uya Kuya dilaporkan menjadi sasaran amuk warga.

Kedua rumah tersebut digeruduk dan dijarah massa, setelah pernyataan keduanya di ruang publik dinilai tidak peka terhadap kondisi rakyat.

Baca Juga: Cagar Budaya Gedung Grahadi Ludes Terbakar di Tangan Massa, Bangunan Bersejarah Era Deandels yang Pernah Dipakai Soekarno

Pernyataan yang viral di media sosial itu memicu kerusuhan yang meluas di berbagai daerah, termasuk di Ibu Kota dan beberapa wilayah padat penduduk.

Eko Patrio Sempat Minta Maaf di Instagram

Sehari sebelum keputusan mundur diumumkan, Eko Patrio sempat menyampaikan permintaan maaf kepada publik.

Dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya pada Sabtu (30/8/2025), Eko mengakui bahwa pernyataannya menimbulkan keresahan dan mengaku menyesal.pos

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Dikartu Merah, Conte Murka 

ROMA (Realita) - Pelatih Napoli Antonio Conte dikartu merah saat melawan Inter Milan. Ia kemudian juga terlihat ngamuk di depan muka ofisial pertandingan.Laga …